Ikut merasakan dan meringankan musibah yang dirasakan masyarakat Kapolres Bima Polda NTB AKBP Muhammad Anton Bhayangkara S.I.K.,MH., menyambangi Korban kebakaran di Desa Sondosia Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.
Kehadiran Kapolres Bima yang ikut didampingi oleh Kasat Intelkam AKP Sukardin SH, Kapolsek Bolo,KBO Intelkam dan personel Polsek Bolo itu dalam rangka menyerahkan bantuan untuk meringankan beban korban kebakaran.
Aksi sosial itu berlangsung pada Rabu 28 Januari 2026 sekira pukul 09.00. Wita di Desa Sondosia Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.
“Kami hadir untuk meringankan beban saudara kita yang saat ini tertimpa musibah kebakaran, semoga apa yang kami lakukan bermanfaat dan menjadi nilai ibadah dihadapan Allah SWT”.Kata Kapolres Bima AKBP M.Anton Bhayangkara Gaisar S.I.K.,MH., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka.
Selain itu lulusan Akpol 2006 ini juga menyampaikan keprihatinannya atas musibah yang dialami oleh keluarga bapak usaman dan isteri yang saat ini tengah di rawat di RS Sondosia
Sementara itu bapak Usaman (korban kebakaran) menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Kapolres Bima akan niat tulusnya membantu keluarga yang saat ini tertimpa musibah.
“Saya mengucapkan terimakasih banyak atas budi baik bapak Kapolres yang meringankan langkah membagikan rezekinya kepada kami”. Ujar Pak Usman dengan haru.
Dalam kesempatan itu juga Kapolsek Bolo AKP Nurdin dan anggotanya membersihkan puing bangunan rumah yang terbakar.
Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan aman Pungkas Adib menutup rilisannya.
